Senin, 30 September 2013

Tentang Creative Common



Creative Commons (CC) adalah suatu organisasi nirlaba yang memfokuskan diri untuk memperluas cakupan karya kreatif yang tersedia untuk orang lain secara legal agar dapat digunakan kembali dan dibagi secara luas. Organisasi ini telah menerbitkan beberapa lisensi hak cipta yang dikenal dengan lisensi Creative Commons. Lisensi-lisensi ini membatasi atau bahkan membebaskan hak pencipta atas karyanya sehingga penyebaran karya tersebut lebih mudah.
Lisensi Creative Commons terdiri dari empat modul utama yaitu Atribusi (BY), yang membutuhkan atribusi ke pencipta aslinya,
Berbagi Serupa (SA), yang memungkinkan adanya karya turunan di bawah lisensi yang sama atau serupa, Non-Komersial (NC), yang mana ciptaan tersebut tidak digunakan untuk tujuan komersial, dan
Tanpa Turunan (ND), yang memperbolehkan hanya ada ciptaan aslinya, tanpa turunan.
Keempat modul ini dikombinasikan untuk membentuk enam lisensi utama dari Creative Commons

Creative Commons (CC) adalah suatu organisasi nirlaba yang memfokuskan diri untuk memperluas cakupan karya kreatif yang tersedia untuk orang lain secara legal agar dapat digunakan kembali dan dibagi secara luas. Organisasi ini telah menerbitkan beberapa lisensi hak cipta yang dikenal dengan lisensi Creative Commons. Lisensi-lisensi ini membatasi atau bahkan membebaskan hak pencipta atas karyanya sehingga penyebaran karya tersebut lebih mudah.
Lisensi Creative Commons terdiri dari empat modul utama yaitu Atribusi (BY), yang membutuhkan atribusi ke pencipta aslinya, Berbagi Serupa (SA), yang memungkinkan adanya karya turunan di bawah lisensi yang sama atau serupa, Non-Komersial (NC), yang mana ciptaan tersebut tidak digunakan untuk tujuan komersial, dan Tanpa Turunan (ND), yang memperbolehkan hanya ada ciptaan aslinya, tanpa turunan. Keempat modul ini dikombinasikan untuk membentuk enam lisensi utama dari Creative Commons

Attribution (CC BY)
Lisensi ini memungkinkan orang lain mendistribusikan, menyusun ulang, membongkar, dan membangun karya baru berdasarkan karya ciptaan sebelumnya, bahkan untuk tujuan komersial, dengan catatan selama mereka mencantumkan nama dari sang pencipta awal karya tersebut sebagai pencipta yang asli.

Attribution Share Alike (CC BY-SA)
Lisensi ini memungkinkan orang lain menyusun ulang, mengutak-atik, dan membangun berdasarkan hasil karya ciptaan oleh orang yang pertama kali menciptakannya dan dipakai secara non-komersial dengan cara mencantumkan nama pencipta awal dari karya tersebut atau dengan seizin pencipta awal yang menciptakan karya tersebut sebagai pencipta pertamanya, Namun hasil pengembangan dari karya ciptaan yang pertama dapat dibuat dalam bentuk karya baru yang juga harus bersifat non-komersial.

Attribution No Derivatives (CC BY-ND)
Lisensi ini memungkinkan orang lain membuat karya baru berdasarkan suatu hasil karya orang lain/ karya ciptaan awal dari orang lain dengan cara menyusun ulang, mengutak-atik/ membongkar, dan membangun dari hasil ciptaan sebelumnya/ hasil karya orang lain sebelumnya, bahkan untuk tujuan komersial, selama mereka mencantumkan Nama Pencipta dari karya tersebut dan mendapatkan Izin Pencipta Asli karya tersebut, di bawah persyaratan yang sama.

Attribution Non-Commercial (CC BY-NC)
Lisensi ini memungkinkan orang lain menyusun ulang, merubah, dan membangun atas ciptaan/ Karya yang sudah ada yang dibuat secara non-komersial, namun karya baru yang tercipta dari karya yang pertama tadi harus mencantumkan nama pencipta pertamanya dan seizin dari pencipta pertama untuk dibuat suatu karya dengan kreasi baru di bawah persyaratan yang sama.

Attribution Non-Commercial Share Alike (CC BY-NC-SA)
Lisensi ini memungkinkan untuk mendistribusikan ulang atau menyebarkan kembali suatu hasil karya, yang akan dibuat untuk tujuan komersial dan non-komersial, asalkan hasil karya tersebut diteruskan atau disebarkan dengan tidak merubah apapun yang ada didalamnya baik sebagian dan  atau secara keseluruhan, dengan izin dari sang penciptanya dan wajib mencantumkan nama sang penciptanya.


Attribution Non-Commercial No Derivatives (CC BY-NC-ND)
Lisensi ini adalah yang paling ketat dari enam lisensi utama diatas yaitu, hanya mengizinkan orang lain untuk men-download/ mengunduh Suatu Karya dan membaginya dengan orang lain dengan catatan harus mencantumkan nama sang penciptanya, tetapi tidak boleh atau tidak dapat merubahnya dengan cara apapun, dan tidak boleh digunakan untuk tujuan komersial.

Tidak ada komentar: